Sejarah Singkat


Foto

SMP NEGERI 1 MOJOGEDANG TEMPO DULU

SMP Negeri 1 Mojogedang adalah salah satu dari sekian banyak SMP yang ada di Kabupaten Karanganyar. Berdiri pada tanggal 24 April 1967. SMP Negeri 1 Mojogedang berdiri ditanah seluas 4231 m2. Terletak di desa Sidorejo Rt 10 Rw 2 Kelurahan Munggur Kecamatan Mojogedang. Berada di perbatasan antara kabupaten Sragen dan Kabupaten Karanganyar.

Kondisi sekarang memiliki Akreditasi A dengan skor 96. Sekolah ini menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP). Dimana KTSP adalah sebuah kurikulum Operasional Pendidikan yang disusun dan dilaksanakan di masing-masing satuan pendidikan dengan didukung oleh guru-guru yang berpengalaman, terlatih, dan profesional dalam proses pembelajaran.

SMP negeri 1 Mojogedang memiliki 52 Tenaga pendidik baik PNS maupun non PNS dengan kualifikasi Sarjana dan Magister Pendidikan serta 12 tenaga kependidikan baik PNS maupun non PNS. Sekolah ini memiliki 760 siswa yang terbagi menjadi 21 rombel dimana setiap tingkatan kelas dikelompokkan menjadi 7 kelas yaitu 7A-7G, 8A-8G, 9A-9G.